Cara Menang Alliance Battle tanpa loki dan tier2

Logo Marver Future Fight
tutorial ini juga di tujukan untuk para newbie-newbie seperti mff-id sendiri, yang tidak memiliki uang untuk membeli sabuk VIP ataupun sangat jarang menang melawan world boss.hehehe.  ini untuk alliance battle hero speed ini adalah alliance battle yang dikhususkan untuk hero yang bertipe speed, seperti silk, black widows, dll. jadi loki tidak mungkin bisa kita gunakan di AB ini (tipenya aja beda).

oke, hero apa saja yang akan kita gunakan di AB speed ini. MFF-ID akan bahas beserta alasan dan cara mainnya

Tim yang akan kita gunakan adalah :

Elsa ( Leader )
ISO SET: Bebas, heal lebih baik. Rekomendasi menggunakan pake Prince of Lie, Di sini sebenarnya Elsa hanya berguna sebagai leadership, untuk penambahan physcal attack. Tapi kalau cooldown di card kalian masih dirasa kurang, dapat mengganti Sharon Carter sebagai leader, dan slot satunya lagi bisa menggunakan oleh Black Widow atau Ant-Man. Peran vital sebenarnya dipegang oleh Sharon Carter dan Silk. 

Agent 13/Sharon Carter 
ISO SET: Stark Backing/I am Also Groot.
Sharon Carter di sini menjadi hitternya dan baru berguna kalau udah Bintang 6. Di sini kita bakal meng-abuse shield di skill Bintang 5 milikinya. Caranya ketika musuh sudah terkumpul kalian gunakan skill bintang 5 kemudian langsung cancel dengan menggunakan skill bintang 6 miliknya. effectnya dengan begitu akan mendapatkan shield damage blocked ketika serangan skill bintang 6 keluar. ( lakukan teknik ini sampai tamat alliance battle )

Hal ini berguna selain agar darah tidak berkurang tapi juga memancing iso set heal seperti Stark Backing atau I am Also Groot untuk aktif. Hanya sedikit orang yang mengetahui untuk skill bintang 6 Deathlok dan skill bintang 6 Sharon Carter damage akan semakin besar jika mengenai target yang banyak. Jadi sebaiknya usahakan ketika keluar skill bintang 6 dapat mengenai musuh sebanyak mungkin. ( dapat menggunakan skill bintang 3 loki )

ISO SET: Bebas, heal lebih baik. MFF-ID gunakan ISO Stark Backing. Pastikan skill bintang 3 Silk ini telah terupgrade sampai maksimal jadi tidak perlu sampai menggunakan skill bintang 6 loki untuk alliance battle. Jadi, tiap kali setiap kemunculan musuh baru, kalian ganti hero sharon carter menjadi Silk. Gunakan skill bintang 3 Silk lalu langsung cancel dengan skill menggunakan skill bintang 2 karena memiliki iframe.

Dengan begitu Silk kalian aman untuk terkena beberapa meteor atau tembakan dari musuh. Tapi yang paling penting adalah darah Sharon Carter itu sendiri jadi nggak habis dan sambil nunggu CD iso set healnya Sharon Carter aktif lagi (1 menit/1x) Lalu kalian keliling arena hingga semua musuh sudah keluar dan terkumpul. Ketika musuh sudah terkumpul, baru ganti kembali lagi Sharon Carter dan lakukan trik di atas tadi.

Cara Menghindari Meteor

Tapi mungkin masih susah untuk menghindari dari meteor jatuh.

  1. hal yang pertama adalah Handphone bagus itu berpengaruh. Kalau handphone sering berhenti ketika Allience Battle  Meteor, 
  2. Jangan lari keliling arena secara cepat. tapi coba stop-stop beberapa kali, untuk mengetahui daerah meteor yang akan jatuh. kamu dapat  bergerak sedikit zig-zag.
  3. ketika gagal, mff-id harap latihan, latihan, dan latihan. gunakan teknik force close dan ulang alliance battle sampai tamat.
Berikut Video untuk menang Allience Battle tanpa menggunakan loki dan Tier2, selamat menikmati, happy gaming guys.


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to " Cara Menang Alliance Battle tanpa loki dan tier2 "

Post a Comment